Siapa Calon Pendamping Rachmansyah Ismail di Pilkada Morowali, Berikut Kriterianya

    Siapa Calon Pendamping Rachmansyah Ismail di Pilkada Morowali, Berikut Kriterianya
    Rachmansyah Ismail bersama ketua Tim Pemenangan

    JAKARTA, Indonesiasatu.id - Aminudin Awaludin sebagai Ketua Tim pemenangan Ir.H. Rachmansyah Ismail, M.Agr, MP terus bergerak memantapkan langkah untuk maju dalam perhelatan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) serentak pada 27 November 2024.

    Namun sampai saat ini belum ada nama seorang figur yang sudah fix sebagai calon pendamping Rachmansyah Ismail. 

    Walau demikian Aminudin yang notabene merupakan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Bulan Bintang (PBB) Morowali memberikan beberapa kriteria bakal calon wakil Rachmansyah Ismail dalam Pemilukada Morowali. 

    "Untuk menjadi pendamping Rachmansyah Ismail di Pemilukada Morowali ada beberapa kriteria yang menjadi pertimbangan yakni aspek keterwakilan daerah, religius, bisa mengimbangi aktivitas pak Rachmansyah Ismail ketika kerja di pemerintahan nanti, " tegas anggota DPRD Morowali 4 periode itu menjawab media group ini dari Jakarta via telpon WhatsApp ( Sabtu, 4/5/2024).

    Menurutnya, Rachmansyah Ismail sebagai Penjabat (Pj) Bupati Morowali  sampai saat ini masih konsentrasi bekerja di pemerintahan dan memberikan pelayanan publik ke masyarakat Morowali.

    "Oleh sebab agar tidak mengganggu kinerja beliau, maka kami sebagai ketua tim pemenangan mempersiapkan partai-partai untuk menjadi koalisi pendukung dan pengusung Rachmansyah Ismail dalam kontestasi politik lokal Morowali, " tegas ketua partai besutan Prof Yusril Isha Mahendra itu. 

    Berdasarkan catatan media ini, PBB sebagai salah satu kendaraan politik Rachmansyah Ismail yang dimotori Aminudin Awaludin dengan modal dua kursi jelang Pemilukada Morowali telah melakukan lobi-lobi politik kesejumlah partai politik yang ditandai dengan pengambilan formulir pendaftaran bakal calon kepala daerah diantaranya Partai  Demokrat, PKB, Gerindra dan Golkar.  

    Di Partai Golkar sendiri Rachmansyah Ismail telah masuk namanya untuk disurvei melalui lembaga survei yang ditunjuk Partai Golkar setelah Rachmansyah Ismail berkunjung ke kediaman ketua DPP Partai Golkar H.Muhidin M Said di Palu Senin (29/4-2024).  Karena mekanisme di Partai Golkar tidak membuka pendaftaran secara umum, tapi hanya memasukkan curriculum vitae (CV) lalu disurvei. 

    "Rabu kemari (1/5-2024) Rachmansyah Ismail sudah mulai disurvei oleh lembaga survei yang ditunjuk Partai Golkar untuk wilayah sulawesi tengah, " kata seorang sumber diinternal partai besutan Airlangga Hartarto itu.  ***

    morowali
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Dukung Hilirisasi Mineral, 14 Rektor PTN...

    Artikel Berikutnya

    Bakal Maju Pilkada Morowali, Pj  Bupati...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah

    Ikuti Kami